Djarot Sebut Bupati Meranti Bukan Kader PDIP
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP Bidang Kaderisasi PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat mengatakan bahwa Bupati Meranti Muhammad Adil bukan anggota partainya.
"Bukan," kata Djarot saat dikonfirmasi, Jumat (7/4).
Anggota DPR RI itu menerangkan Adil tidak pernah aktif dalam kegiatan PDIP.
Bahkan, Adil tidak mengikuti proses pengaderan resmi yang dilakukan struktur partai.
"Tidak pernah mengikuti kaderisasi dan tidak pernah aktif dalam kegiatan partai," kata Djarot.
Seperti diketahui, KPK melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil pada Kamis (7/4) malam.
Total ada 25 orang yang diamankan KPK dalam operasi tersebut, termasuk pihak swasta.
Ruangan Sekda, Humas, Protokol, BPKAD dan Biro Umum Pemkab Meranti kini dalam kondisi disegel KPK.
Bupati Meranti Muhammad Adil tidak mengikuti proses pengaderan resmi yang dilakukan struktur partai.
- Pramono-Rano Bakal Perbanyak Rusun Mix-Used, Gabungkan Perumahan, Hingga Gerai UMKM
- Puan Yakin Megawati dan Prabowo Berkeinginan Bertemu Secepatnya
- Guru Besar Sebut Hasto Punya Hak Perlindungan di Kasus Harun Masiku
- Pertemuan Megawati dan Prabowo Bakal Memecah Dominasi Jokowi
- Analisis Pengamat soal Pertemuan Megawati-Prabowo, Silakan Disimak
- Respons PDIP Semarang soal Kasus Mbak Ita di KPK