Djoko Ingin Driving Simulator Mirip Game di Timezone
Selasa, 11 Juni 2013 – 21:52 WIB

Djoko Ingin Driving Simulator Mirip Game di Timezone
JAKARTA - Bekas Wakil Kepala Korlantas Polri, Brigjen Didik Purnomo, mengungkapkan bahwa Djoko Susilo sempat meminta spesifikasi teknis Driving Simulator merujuk kepada mesin permainan elektronik yang berada di tempat permainan Timezone. Didik mengatakan, atasannya itu menyebut spesifikasi alat uji berkendaraan yang disodorkan Direktur PT Inovasi Teknologi Indonesia (ITI), Sukotjo S. Bambang, kurang sensitif. Djoko pun meminta beberapa perbaikan demi penyempurnaan unit simulator itu. Kemudian, Didik melanjutkan permintaan Djoko itu kepada Ketua Panitia Pengadaan Driving Simulator, AKBP Teddy Rusmawan.
"Kakor (Kepala Korlantas Djoko Susilo) pernah memberi arahan soal spec teknis simulator. Kakor meminta simulator SIM nantinya seperti permainan yang ada di Timezone," kata Didik saat bersaksi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Selasa (11/6).
Didik menjelaskan, alasan Djoko minta spesifikasi seperti itu agar hambatan angin pun bisa disimulasikan dalam driving simulator itu. "Inginnya seperti itulah," kata Didik.
Baca Juga:
JAKARTA - Bekas Wakil Kepala Korlantas Polri, Brigjen Didik Purnomo, mengungkapkan bahwa Djoko Susilo sempat meminta spesifikasi teknis Driving Simulator
BERITA TERKAIT
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin