Djoko Suyanto Terusik Dengan Isu Prof Subur Diculik

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan, Djoko Suyanto mengaku terusik dengan isu penculikan terhadap salah satu pendiri Partai Demokrat, Prof Subur Budhisantoso oleh Badan Intelijen Negara (BIN).
"Saya lahir dibesarkan di era reformasi dan dibesarkan di era reformasi, saya terusik karena BIN di bawah saya," kata Djoko di Gedung DPR, Selasa (22/10).
Prof Subur diisukan diculik BIN saat akan menjadi pembicara di acara diskusi yang diadakan oleh ormas Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI) bentukan Anas Urbaningrum.
Djoko juga membantah disebut reaktif dalam menyikapi isu penculikan itu. Karena dirinya hanya meminta M Rahmad dari PPI untuk memberi penjelasan soal isu itu di depan publik.
"Enggak, buktinya ketika saya ngomong dia muncul, saya minta beliau keluar, karena keterangan Rahmad (PPI) di depan publik, yah (harus dijelaskan) di depan publik juga," kata Djoko.
Menko Polhukam juga menampik anggapan bahwa BIN dijadikan alat untuk memuluskan kepentingan pemerintah karena tidak zamannya lagi BIN berlaku seperti itu di era reformasi ini.
"Enggak ada untuk kepentingan dan tidak benar, hari gini," sanggahnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan, Djoko Suyanto mengaku terusik dengan isu penculikan terhadap salah satu pendiri Partai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ratusan Pelamar TMS PPPK 2024, Penyebab Sama, Bukan Masa Kerja
- Jawa Barat Jadi Wilayah Utama untuk Modifikasi Cuaca
- Sorot Kasus Ted Sioeng, Pakar Pertanyakan SOP Pemberian Kredit Bank
- Dukung Pembangunan Kampus UWM, Krakatau Steel Salurkan Bantuan Pendidikan
- BMKG dan BNPB Segera Lakukan Modifikasi Cuaca untuk Atasi Hujan Deras
- Waka MPR Ibas Ajak Generasi Muda Kembangkan Ekonomi Kreatif Lokal ke Kancah Global