Djoko Tjandra Punya Pesawat Pribadi di Papua Nugini

Djoko Tjandra Punya Pesawat Pribadi di Papua Nugini
Djoko Tjandra Punya Pesawat Pribadi di Papua Nugini
JAKARTA - Buronan Kejaksaan Agung, Djoko Tjandra ternyata tak sekedar melarikan diri ke Papua Nugini. Terpidana kasus BLBI tersebut juga memupuk kekayaannya lewat usaha di negara tersebut. Namun, saat ini belum diketahui usaha apa yang tengah dirintisnya.

"Yang bersangkutan punya usaha di sana. Cukup besar. Punya pesawat sendiri. Cukup signifikan. Tapi, kita tidak bisa mengira-ngira (usaha)," kata Wakil Jaksa Agung, Darmono saat dihubungi wartawan, Kamis (26/7).

Meski Djoko memiliki usaha, Darmono menyatakan, pihaknya tidak akan gentar membawa kembali Djoko ke tanah air. Saat ini, Kejaksaan Agung masih menunggu hasil pembicaraan dengan Duta Besar Papua Nugini terkait pemulangan tersebut.

"Yang jelas dia harus segera pulang ke Indonesia agar menjalani proses hukum. Kita masih menunggu, selalu berkomunikasi dengan dubes. Dubes baru kembali ke papua dan ke Indonesia lagi pekan depan," tutur Darmono.

JAKARTA - Buronan Kejaksaan Agung, Djoko Tjandra ternyata tak sekedar melarikan diri ke Papua Nugini. Terpidana kasus BLBI tersebut juga memupuk

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News