Djokovic Melesat ke Babak Keempat
jpnn.com - NEW YORK- Novak Djokovic masih memelihara asa merebut gelar juara Grand Slam seri US Open 2014. Petenis berjuluk Djoker itu kini sudah menjejakkan kakinya di babak keempat.
Tiket itu diraih setelah Djokovic berhasil menghentikan perlawanan Sam Querrey tiga set langsung dengan skor 6-3, 6-2, 6-2 dalam laga yang dilangsungkan di Arthur Ashe, Minggu (31/8) WIB.
“Saya sangat nyaman bertanding di Arthur Ashe. Fans di New York memberikan saya banyak kekuatan. Sebuah kehormatan bermain di depan mereka,” terang Djokovic di laman ATP.
Kemenangan itu membuat Djokovic kian superior di depan Querrey dengan agregat 8-1. Selain itu, hasil tersebut membuat Djokovic berhasil membukukan rekor 48-8 di Flushing Meadows.
“Dalam beberapa tahun terakhir saya menunjukkan permainan bagus di lapangan ini. Empat final dan satu gelar adalah rekor yang cukup mengesankan,” tegas petenis asal Serbia itu. (jos/jpnn)
NEW YORK- Novak Djokovic masih memelihara asa merebut gelar juara Grand Slam seri US Open 2014. Petenis berjuluk Djoker itu kini sudah menjejakkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persita Vs PSIS: Bessa Bersinar, Pendekar Cisadane Masuk 4 Besar Klasemen Liga 1
- Live Streaming Persita Vs PSIS Semarang: Brandao Siap Tempur
- BMI Kolaborasi dengan Penyandang Disabilitas Meriahkan Soekarno Run 2025
- Laga Melawan PSM Menentukan Pemain Persis yang akan Didepak
- Persita Vs PSIS Semarang: Mahesa Jenar Lebih Percaya Diri
- Persita Vs PSIS Semarang Sore Ini: Menanti Aksi Eber Bessa