DKI Jakarta Tambah Satu Emas
Sabtu, 15 September 2012 – 04:28 WIB

DKI Jakarta Tambah Satu Emas
PASIRPENGARAIAN - DKI Jakarta menambah koleksi medali emasnya pada PON XVIII Riau. Dari cabang olahraga paralayang, kembali merebut satu emas. Tambahan ini dipastikan setelah wasit mengumumkan hasil pertandingan di Bandara Tuanku Tambusai Pasirpengaraian.
Penambahan satu emas ini melengkap dua medali emas yang sebelumnya dikumpulkan. Kiga medali emas DKI Jakarta disumbang, dua emas dari atlet Aditia yang didapatkan dari nomor Final Duration Flight putri Single Seater, Kamis petang kemarin, dan satu emas lain diraih Aditia pada nomor Precision Landing putri Single Seater.Satu emas lain, diraih oleh Sutikno, pada nomor Duration Flight putra Double Seater.
Sementara rekan kontingennya atasnama Taqwa memperoleh medali perak.Pada final Precision Landing Flight putra Single Seater, atlet DKI Jakarta atasnama Darmansyah juga meraih medali perak.
Dari empat nomor yang telah masuk tahap final, kontingen DKI Jakarta sudah meraih tiga emas, dua perak.Kemudian disusul kontingen asal Provinsi Banten yang baru mengumpulkan satu emas pada Cabor Terbang Layang.
PASIRPENGARAIAN - DKI Jakarta menambah koleksi medali emasnya pada PON XVIII Riau. Dari cabang olahraga paralayang, kembali merebut satu emas. Tambahan
BERITA TERKAIT
- Begini Persiapan Jakarta LavAni Menjelang Final Four Proliga 2025
- Mengenal Final Four Proliga 2025, Dipenuhi Bintang Voli Dunia
- 3 Bintang Bali United yang Bisa Bikin Pendukung Persib Gemas
- Bhayangkara Presisi Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025 Putra
- Klasemen Final Four Proliga 2025 Sektor Putri Seusai Jakarta Pertamina Mengamuk
- Final Four Proliga 2025: Waspada, Tim Kepolisian RI Langsung Tancap Gas