Doa Raffi Ahmad untuk Keluarga Korban Sriwijaya Air SJ182
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad turut berduka atas kejadian jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ182.
Ucapan duka disampaikan suami Nagita Slavina itu melalui akun miliknya yang telah terverifikasi di Instagram.
"Turut berduka yang mendalam atas musibah jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ182 di Kepulauan Seribu," ungkap Raffi Ahmad, Senin (11/1).
Pembawa acara Okay Bos itu kemudian mengirim doa untuk keluarga korban penumpang pesawat Sriwijaya Air.
Raffi Ahmad berharap keluarga yang ditinggalkan bisa diberi kesabaran oleh sang pencipta.
"Semoga keluarga korban diberikan ketabahan dan kesabaran atas musibah ini," sambung Raffi Ahmad.
Seperti diketahui, pesawat Sriwijaya Air SJ182 rute Jakarta-Pontianak dikabarkan jatuh pada Sabtu (9/1).
Sebelum dipastikan jatuh di kawasan Kepulauan Seribu, pesawat hilang kontak 4 menit setelah lepas landas pukul 14.36 WIB dari Bandara Soekarno-Hatta.
Presenter Raffi Ahmad mengirim doa untuk keluarga para penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ182 yang jatuh di Kepulauan Seribu.
- Presiden Prabowo Hingga Raffi Ahmad Hadiri Pernikahan Putri Zulhas dan Zumi Zola
- Pemerintah Mulai Fokus Garap Konten Kreator, Tujuannya?
- Jenguk Ayah Baim Wong, Raffi Ahmad Sampaikan Doa Ini
- Naker Fest Jakarta Siap Hadirkan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan, Catat Tanggalnya!
- Indonesia Akan Gelar Kejuaran Dunia Balap Rally, Bamsoet Bilang Begini
- Ikut Resmikan Bioskop di Sukabumi, Raffi Ahmad Bilang Begini