Doakan 13 Prajurit TNI Sebelum Lantik Kapolda

jpnn.com - JAKARTA - Kapolri Jenderal Badrodin Haiti melantik tiga Kapolda baru di ruang rapat utama (rupatama) Mabes Polri, Jakarta, pada Senin (21/3).
Sebelum menggelar upacara serah terima jabatan (sertijab), Badrodin meminta agar seluruh jajarannya menundukkan kepala sejenak untuk mendoakan 13 prajurit TNI yang gugur pada insiden helikopter jatuh di Poso, Sulawesi Tengah, Minggu (20/3) kemarin.
"Dalam kesempatan ini kami mengucapkan bela sungkawa 13 prajurit terbaik TNI gugur dalam menjalankan tugas, semoga almarhum bisa diterima Tuhan dan mendapatkan tempat di sisi-NYA," ujar Badrodin mendoakan.
Lontaran ucapan sang jenderal sontak membuat ratusan perwira menengah, perwira tinggi, para undangan, dan awak media terhenyak. Semua peserta, tampak menundukkan kepala sejenak dengan khusuk untuk mendoakan para korban yang gugur.
"Kita mengheningkan cipta, sejenak semoga almarhum mendapat penghampunan Tuhan atas dosa-dosanya diberi tempat yang baik di sisi-NYA," imbuh dia. (Mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap