Dokter Boyke Bertemu Makhluk Gaib di Tempat Praktik, Mirip Bayi Baru Lahir, Hitam, Bikin Merinding

jpnn.com, JAKARTA - Seksolog Indonesia dr Boyke Dian Nugraha SpOG MARS punya pengalaman mistis yang bikin bulu kuduk berdiri. Diceritakannya, kejadian tersebut terjadi pada 1982 sampai 1985.
Saat itu Dokter Boyke baru lulus dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) ditugaskan sebagai dokter inpres di Palasa, sebuah kecamatan di Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah.
Dokter Boyke langsung ditempatkan sebagai kepala Puskesmas Kecamatan Palasa.
Suka atau tidak, Boyke harus menjalani tugasnya sebagai dokter di wilayah terpencil itu. Jika tidak, dia tak bisa mendapatkan surat izin praktik (SIP).
"Jadi saya mengabdi tiga tahun setengah dan merangkap dokter praktik bayaran Rp1.500 sampai Rp2.000," ungkap Dokter Boyke dalam kanal pribadinya di YouTube baru-baru ini.
Uang hasil praktik tambahan itu kemudian disimpan dr Boyke di tempat praktiknya yang posisinya dekat garasi rumah.
Dia sengaja menyimpan uang hasil praktik itu untuk kebutuhan praktik dan membayar cicilan mobil.
Sampai suatu ketika Dokter Boyke heran melihat uangnya setiap hari berkurang dua sampai tiga lembar.
Dokter Boyke menceritakan kisah mistisnya bertemu makhluk gaib yang mengambil uangnya di tempat praktik.
- Inilah 7 Sub-Bidang Ilmu dari Kampus di Indonesia Masuk Top 100 Dunia
- Buku Kolaborasi UI dengan Mitra Ungkap Potensi Aset Bersejarah Depok Lama
- Panen Kritik, UI Beberkan Alasan Disertasi Bahlil Tidak Dibatalkan
- Tanggapi Keputusan UI soal Disertasi Bahlil, Mendiktisaintek: Rasanya...
- Diwajibkan Minta Maaf soal Disertasi ke Civitas Akademica UI, Bahlil Bereaksi Begini
- 6 Universitas Ternama Digandeng DPRKP untuk Penataan Permukiman & Kualitas Hunian