Dokter Boyke Sarankan Pria Agar Tidak Fokus Soal Ini, Bikin Loyo di Ranjang
jpnn.com, JAKARTA - Seksolog dr Boyke Dian Nugraha SpOG MARS mengatakan bahwa penyebab pria loyo tidak hanya karena penyakit fisik.
Menurut Boyke, ada beberapa hal yang menyebabkan senjata pria menolak berdiri, seperti psikologis atau lingkungan.
Masalah psikologis seperti stres bisa mengeluarkan hormon yang membuat pembuluh darah menciut.
"Kalau pembuluh darah menciut sampai ke alirah senjata pria, ya, enggak bisa bangun lah," kata dia, dikutip dari kanal kacamata dr. boyke di YouTube, Senin (20/12).
Oleh karena itu, Boyke mengingatkan pasangan suami istri untuk menjaga pikirannya agar tidak terlalu stres.
"Tidak merasa paling menderita, berpikir positif, dan selalu mengingat Tuhan," tutur Dokter Boyke.
Lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia ini juga mengingatkan agar pria tidak terlalu fokus saat bermain cinta.
Hal itu agar si pria tidak terlalu stres. "Intinya hubungan suami istri itu seperti rekreasi yang menyenangkan," ujarnya.
Dokter Boyke menyarankan pria melakukan hal ini agar tidak stres dan loyo di ranjang.
- Nyawa Istri Melayang Ditusuk Suami, Polisi Buru Pelaku
- Pasangan Suami Istri di Jakut jadi Tersangka Penganiayaan 2 Balita
- Gegara Terapinya Sukses, Abah Otong Malah Dimarahi Istri Pasien
- Ditanya soal Malam Pertama Bareng Mahalini, Rizky Febian Bilang Begini
- Polresta Bulungan Tangkap Pasutri Kurir Narkoba, Sita 4,1 Kg Sabu-Sabu
- Suami Istri, Adik, dan Teman Diringkus Polisi, 2 Pelaku Residivis