Dokter Jack: Terjadi Kecenderungan Vertikal Transmisi, Ibu Positif Corona, Anak Juga Bisa Terpapar

Dokter Jack: Terjadi Kecenderungan Vertikal Transmisi, Ibu Positif Corona, Anak Juga Bisa Terpapar
Direktur RSUD Kota Mataram dr H Lalu Herman Mahaputra. Foto: Antara

Dikatakannya, berbagai kebutuhan dan kesehatan anak dari pasien positif yang dititip di LPA Kota Mataram terus dilakukan pemantauan, apalagi jika ada anak yang masih membutuhkan ASI (air susu ibu).

"Kami setiap saat berkoordinasi dengan LPA, agar segera menghubungi kami jika ada masalah dengan kesehatan anak. Untuk saat ini, baru ada dua anak yang kami titip," katanya.

Berdasarkan data terakhir Tim Gugus Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Mataram tertanggal 5 Mei 2020, pukul 12.00 Wita, tercatat 94 orang warga Mataram terkonfirmasi positif COVID-19, dan 76 diantaranya masih dalam perawatan, 16 sembuh dan dua meninggal. Selain itu, terdapat 157 pasien dalam pengawasan (PDP) dan 58 orang dalam pemantauan (ODP) serta 373 orang tanpa gejala. (antara/jpnn)

 

Empat pasien dengan status usia masih anak-anak terkonfirmasi positif Corona (COVID-19).


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News