Dokter Mardi Menghilang, Ini Harapan Sang Gubernur

jpnn.com - MATARAM – Gubernur NTB, TGH Zainul Majdi meminta pihak kepolisian agar bisa segera memastikan nasib dari dr Mawardi yang hingga saat ini belum ditemukan.
“Kita minta kepolisian segera memastikan nasib Pak Mawardi seperti apa,” kata Zainul Majdi seperti dilansir Radar Lombok (Grup JPNN).
Gubernur memberikan apresiasi kepada pihak kepolisian yang terus berupaya melakukan pencarian sejak yang bersangkutan dilaporkan hilang pada tanggal 23 Maret 2016 lalu. Namun dia berharap polisi bisa mengerahkan segala potensi dan kekuatan yang dimilikinya untuk terus melakukan pencarian.
“Kita berharap pihak kepolisian lebih maksimal lagi dalam melakukan pencarian,” ujarnya.
Gubernur sendiri tidak mau berandai-andai terkait nasib dari dr Mawardi yang hingga saat ini tidak diketahui keberadaannya. Sebagai pejabat publik hilangnya dr Mawardi tentu menyita banyak perhatian masyarakat di NTB. “Kita berharap secepatnyalah bisa ditemukan,” katanya.
Selain itu, Gubernur juga meminta kepada masyarakat yang mengetahui keberadaan dr Mawardi untuk bisa melaporkan kepada pihak kepolisian terdekat maupun kepada aparat pemerintah terdekat setempat.
Beberapa hari setelah dr Mawardi menghilang, Gubernur menunjuk pelaksana tugas (Plt) untuk menjalankan tugas-tugas Direktur RSUP.
Gubernur mengakui belum mengetahui secara pasti sampai kapan Plt itu. Pihaknya akan melakukan evaluasi terkait sejauhmana efektifitas Plt Direktur RSUD Provinsi ini.
MATARAM – Gubernur NTB, TGH Zainul Majdi meminta pihak kepolisian agar bisa segera memastikan nasib dari dr Mawardi yang hingga saat ini belum
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus
- Pembangunan Jateng 2026 Diarahkan untuk Penopang Swasembada Pangan