Dokter Mobil Buka Bengkel Modern di Malang
jpnn.com, MALANG - Dokter Mobil memperluas jaringannya dengan membuka bengkel baru di Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur.
Bengkel yang akan diresmikan pada Kamis (20/1) itu diharapkan bisa memenuhi kebutuhan warga di Malang.
“Sekarang konsumen tidak lagi pergi jauh keluar kota untuk perawatan mobilnya, cukup ke Dokter Mobil, pasti beres," kata Founder Bengkel Dokter Mobil Ko Lung-Lung dalam siaran persnya, Selasa (18/1).
Dia menambahkan membuka bengkel mobil di kota tersebut lantaran banyak permintaan untuk kemitraan via social media dari tahun ke tahun.
Bengkel tersebut akan menjadi cabang kedua yang diresmikan di awal tahun 2022 ini.
Ko Lung-Lung juga berniat akan terus memperluas bengkel mobilnya di seluruh tanah air.
"Yang pasti target kita cukup banyak kok di seluruh Indonesia," tuturnya.
Dikenal sebagai bengkel yang memiliki spesialisasi service ac dan tune-up, dia percaya awal tahun 2022 ini akan semakin banyak orang peduli terhadap kendaraan mereka.
Apalagi, kata dia, bengkel tersebut sudah memiliki reputasi baik bagi para penggemar otomotif di Indonesia.
Dokter Mobil memperluas jaringannya dengan membuka bengkel baru di Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur.
- Lampu LED DRL Mitsubishi Pajero Sport Cepat Menguning, Begini Solusinya
- Dokter Mobil Indonesia Menghadirkan Bengkel Spesialis Mobil Listrik dan Hybrid
- Dokter Mobil dan Bateriku Siapkan Layanan Antar Aki 24 Jam
- Aduh, Komponen Ini Dinilai Sangat Lemah di Mobil LCGC
- Bengkel Mobil Ini Borong 3 Penghargaan di Asia Automotive Awards 2023
- Begini Cara Merawat AC Mobil Agar Tetap Dingin saat Cuaca Panas