Richard Lee Itu Dokter, Bukan Artis seperti Mbak Kartika Putri
jpnn.com, JAKARTA - Kartika Putri menyindir Dokter Richard Lee yang menurutnya kaget mendadak banyak yang mengenal dirinya usai dilaporkan.
Terkait tudingan itu, dr Richard menegaskan dirinya tak butuh penggemar karena bukan artis.
“Astaga! Saya ini dokter mbak, bukan artis. Jadi saya enggak punya fans. Bedalah dengan artis, pegang gelas saja gelasnya bisa terkenal," seru dr Lee.
"Yang saya punya hanya ilmu, serta pasien dan masyarakat yang ingin lebih pintar dengan mendengarkan edukasinya,” imbuh dr Lee.
Dokter Richard juga bingung dengan sikap Kartika yang menurutnya sengaja mengalihkan persoalan dengan mempermasalahkan pencemaran nama baik.
Padahal, dirinya sudah memberitahu Kartika bahwa produk yang dia endorse berbahaya.
“Kadang enggak ngerti dengan hatinya tertutup. Sudah dikasih tahu itu produk ada kandungan hidroquinon nya 5,7 persen pula. Tinggi banget, banyak korbannya. Sudah kasih lihat foto, yang chat curhat juga pasti banyak. Tapi tutup mata telinga. Yang peduliin pencemaran nama baik, integritas diri sendiri,” sebutnya.(chi/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Dokter Richard Lee juga bingung dengan sikap Kartika Putri yang menurutnya sengaja mengalihkan persoalan dengan mempermasalahkan pencemaran nama baik.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Richard Lee Buka Suara Soal Tuduhan Doktif Terkait Izin Praktik
- Richard Lee Terancam UU ITE, Pakar Hukum Minta Proses Hukum Dipercepat
- Richard Lee Bantah Tudingan Jual Produk Skincare Berbahaya, Tegaskan Hal Ini
- Produk Kecantikan di Klinik dr Richard Lee Diduga Berbahaya
- Jadi Komisaris, Richard Lee Dorong Inovasi Produk Newlab
- Bantah Sebut Kartika Putri Kena Azab, Richard Lee Klarifikasi Begini