Dokter Spesialis Kurang Minat Jadi PNS
Sabtu, 08 September 2012 – 13:39 WIB

Dokter Spesialis Kurang Minat Jadi PNS
BANDUNG-Kuota dokter spesialis pada penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2012 tidak terpenuhi. Dari 48 kuota yang disediakan hanya 7 orang yang memenuhi syarat untuk ikut dalam tes CPNS untuk tenaga dokter spesialis. Sementara untuk dokter umum, dari formasi 48 orang sebanyak 340 orang yang mendaftar. "Jumlah berkas yang masuk sebanyak 385, dan yang memenuhi syarat 347 berkas. Dari jumlah tersebut 340 untuk peserta tes CPNS kategori dokter umum dan 7 orang untuk dokter spesialis," paparnya.
“Nantinya keputusan ada di MenPan, apa akan dibiarkan kosong saja atau akan dibuka kembali di kesempatan tahun yang akan datang,” ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Bandung, Evi S. Saleha.
Baca Juga:
Dikatakan Evi, tahun ini ada pembukaan CPNS khusus bagi tenaga kesehatan dengan kuota 69 formasi, yakni 21 untuk dokter umum dan dan 48 formasi untuk dokter spesialis.
Baca Juga:
BANDUNG-Kuota dokter spesialis pada penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2012 tidak terpenuhi. Dari 48 kuota yang disediakan hanya 7 orang
BERITA TERKAIT
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia