Dokter Tjipto Ungkap Perilaku Mencengangkan Nenek Warga Surabaya, Aminah Kaget
"Saya melihat nenek Kamtim berbeda dibandingkan dengan pasien lain yang saya tangani. Sebab di usianya yang sudah lebih dari satu abad, dia nampak sangat memperhatikan kebersihan diri, hal tersebut ditunjukkan dengan selalu rutin membersihkan diri secara berkala setiap harinya," kata Tjipto, menceritakan.
Tak hanya itu, selama perawatan sang nenek juga dikenal selalu menjaga pola makan dan pola istirahat cukup sambil sesekali melakukan olahraga ringan di ruang isolasi.
Tentunya, hal tersebut dilakukan dengan bantuan para tenaga medis yang telah bersiaga selama 24 jam.
Tjipto mengakui, sebelumnya tim medis RS PHC sempat mengalami kesulitan mengingat usia sang pasien yang lebih dari satu abad, sehingga membuat para medis harus bekerja lebih keras dan hati hati dalam merawat pasien.
"Belum lagi kurangnya edukasi jenis penyakit yang diderita pasien, beserta pola penanganannya membuat para tenaga medis harus dengan sabar dan hati-hati memberikan penanganan pada nenek Kamtin," kata Tjipto, kepada wartawan.
Tjipto menjelaskan, pada saat memberikan perawatan sesuai protokol COVID-19 kepada nenek Kamtin, si nenek kurang paham, hal itu wajar karena usia pasien yang sudah lanjut.
Namun demikian, berkat kesabaran dan ketekunan tim medis akhirnya perawatan sesuai protokol semestinya bisa dilakukan.
"Beruntung, selama perawatan pasien terus menunjukkan semangat kesembuhan yang luar biasa dengan selalu menjaga pola makan dan istirahat serta menjaga kebersihan selama perawatan," kata Tjipto, yang merasa bersyukur atas kesembuhan nenek Kamtin.
Nenek Kamtin, warga Surabaya Jatim yang usianya 105 tahun, dinyatakan sembuh dari COVID-19.
- Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Arogansi Ivan Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Berujung Bui, Ini Pelajaran!
- Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Punya Kedekatan dengan Aparat? Kombes Dirmanto: Jangan Digiring
- Arogansi Pengusaha Suruh Siswa Menggonggong Lenyap saat Ditangkap, Tangan Diborgol, Lihat
- Soroti Kasus Pria Suruh Siswa Menggonggong, Sahroni Minta Polisi Gerak Cepat