Dokumenter Michael Jackson Sukses Besar
Sehari Diputar, Hasilkan US $ 20,1 juta
Jumat, 30 Oktober 2009 – 17:57 WIB

Foto : AFP
LOS ANGELES - Kematian Michael Jackson sepertinya membawa berkah bagi Columbia Pictures. Pasalnya, film dokumenter tentang Jacko yang berjudul "This Is It" langsung meledak. Di hari pertama saja, penayangan "This Is It" di seluruh dunia mampu menghasilkan uang sebesar US $20,1 juta. "Pihak studio (Columbia) percaya bahwa peluncuran di seluruh dunia, dengan penampilan yang sangat kuat melintasi Amerika Utara, Eropa dan Asia, mencerminkan sebuah awal yang mengejutkan bagi film itu dan merupakan penegaskan kembali dari minat dunia akan Michael Jackson," ujar juru bicara Columbia Pictures Steve Elzer.
Seperti diberitakan REUTERS, Pihak Columbia Pictures mengatakan, film yang menampilkan Michael Jackson saat mempersiapkan konser sebelum kematiannya di bulan Juni lalu itu telah menghasilkan pendapatan sebesar US $7,4 juta di Amerika Serikat dan Canada saja, dan US $12,7 juta di belahan benua lain.
Baca Juga:
Di Inggris, pendapatan dari "This Is It" nyaris menembus US $2 juta, sementara di Perancis meraup US $1.4 juta. Sedangkan di Jerman, "This Is It" meraup lebih dari US $1 juta. Di Jepang para penggemar Michael Jackson rela mengeluarkan uangnya hingga US $1.2 juta, sedangkan di China, This Is It sudah menghasilkan US $730 ribu.
Baca Juga:
LOS ANGELES - Kematian Michael Jackson sepertinya membawa berkah bagi Columbia Pictures. Pasalnya, film dokumenter tentang Jacko yang berjudul "This
BERITA TERKAIT
- The Cottons Persembahkan Lentera, Lagu Kasih Sayang untuk Orang Terdekat
- Samuel Rizal Kerasukan saat Syuting Film Mangku Pocong
- Indra Bekti dan Aldila Jelita Kembali Ungkap Keinginan Pindah ke Australia
- Ardhito Pramono Jadi Special Guest Konser Boyce Avenue di Jakarta
- Heboh Pengakuan Lisa Mariana, Ridwan Kamil Akhirnya Lapor Polisi
- Paula Verhoeven: Fitnah Ini Sudah Terlalu Jauh