Donald Trump Girang Bukan Main, Kemenangan untuk Tembok!

Donald Trump Girang Bukan Main, Kemenangan untuk Tembok!
Presiden AS Donald Trump menyampaikan pidato State of the Union di depan Kongres. Foto: AFP

"Saya usulkan agar dana bisa dicairkan untuk mengamankan kontrak. Tapi, pembangunan harus ditunda sampai proses peradilan selesai," kata dia.

Baca Juga:

Sayang, Breyer kalah sejak awal. Sejak ketambahan hakim agung Brett Kavanaugh, pihak konservatif memegang suara mayoritas di lembaga tersebut. Alhasil, semua putusan bakal condong kepada Partai Republik.

Tentu penggugat tak terima. American Civil Liberties Union (ACLU), tim kuasa hukum penggugat, sudah bersiap menentang putusan tersebut. Mereka menilai, tembok pembatas Trump akan berdampak kerusakan permanen. Karena itu, mereka tak ingin pemerintah mengerjakan proyek tersebut sebelum semua opsi hukum penggugat habis.

"Komunitas di perbatasan, lingkungan hidup, dan sistem konstitusi kita akan rusak jika Trump bisa menggunakan dana militer untuk alasan yang tak masuk akal," ungkap Dror Ladin, anggota tim pengacara ACLU.

Terlepas dari persoalan hukum, Trump berhak bahagia atas putusan tersebut. Tembok di perbatasan merupakan salah satu janji kampanye utama suami Melania tersebut pada Pilpres 2016. Jika tembok tak kunjung terealisasi, bisa saja hal tersebut menjadi titik kelemahannya. Tapi, kali ini dia bisa dengan bangga mengatakan bahwa janjinya sudah ditepati. (Mochamad Salsabyl Ad'n/c11/dos)


Presiden AS Donald Trump akhirnya mendapatkan tembok perbatasan yang diidam-idamkannya sejak pertama duduk di Gedung Putih


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News