Doni Salmanan Menjalani Ramadan di Tahanan, Begini Kondisinya
Sabtu, 02 April 2022 – 05:59 WIB
![Doni Salmanan Menjalani Ramadan di Tahanan, Begini Kondisinya](https://cloud.jpnn.com/photo/galeri/normal/2022/03/15/tersangka-kasus-dugaan-penipuan-investasi-trading-binary-opt-ck0q.jpg)
Polisi menggiring Doni Salmanan yang menjadi tersangka penipuan investasi trading binary option aplikasi Quotex menuju ruang jumpa pers di Bareskrim Polri, Jakarta, Selasa (15/3). Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - YouTuber Doni Salmanan harus menjalani Ramadan tahun ini di tahanan Bareskrim Polri.
Kuasa hukum Doni Salmanan, Ikbar Firdaus mengungkap kondisi kliennya menjelang memasuki bulan puasa.
"Alhamdulliah baik banget dan sehat. Siap menyambut bulan suci Ramadan," kata Ikbar Firdaus, Jumat (1/4).
Ikbar Firdaus juga mengungkap kondisi hubungan Doni Salmanan dan istri, Dinan Fajrina.
Menurutnya, pria berjuluk Crazy Rich Bandung itu menitip pesan untuk sang istri.
"Pesan buat istrinya, ya mohon didoakan dan banyak ibadah, insyaallah tetap tegar menghadapi cobaan ini," beber Ikbar Firdaus.
Doni Salmanan dan Dinan Fajrina harus terpisah untuk sementara waktu.
Sebab, Doni Salmanan ditahan lantaran kasus dugaan investasi bodong Quotex.
YouTuber Doni Salmanan harus menjalani Ramadan tahun ini di tahanan. Bagaimana kondisinya saat ini?
BERITA TERKAIT
- Bank Jago Beri Kiat untuk Pelaku Usaha Mengelola Keuangan di Bulan Ramadan
- Kemenag Ajak Media Massa Terapkan Nilai-nilai Baik dalam Siaran Agama Ramadan
- Menjelang Ramadan, Akindo Pastikan Stok Kedelai Impor Aman
- Wamentan Pastikan Stok Daging Sapi untuk Ramadan dan Lebaran Aman
- 5 Keutamaan Umrah di Bulan Ramadan dan Tip Menjalaninya Agar Berjalan Lancar
- Menko Pangan Zulhas Pastikan Harga Beras Stabil Menjelang Ramadan