Donita Mencubit Lembut Suaminya

jpnn.com - JAKARTA - Pengantin baru Donita, 25, dan Adi Nugroho, 36, tengah menikmati manisnya perkawinan. Pasangan yang menikah 6 September lalu itu tidak sungkan menunjukkan kemesraan di depan publik.
Ketika ditemui di kawasan Bintaro kemarin (1/10), Adi dan Donita mengakui hal itu. Meski punya kesibukan masing-masing, mereka tetap memiliki waktu khusus untuk bermesraan.
"Kalau masak bareng, aku percaya istri untuk masak. Kalau romantis-romantisan ya di kamar tidur lah ya," kata Adi blak-blakan sambil melirik ke arah Donita yang duduk di sebelahnya.
Mendengar ucapan suaminya tersebut, muka Donita memerah menahan malu. "Apaan sih, ya bener sih, tapi kan nggak usah diomongin gitu," tambah Donita sambil mencubit lembut suaminya.
Adi pun menyatakan, istrinya tersebut suka manja saat di rumah. "Dia manja-manja lucu," kata Adi dengan suara yang menggoda.
"Soalnya, kalau manja banyak, nanti tidurnya di luar ya yang (sayang)," ungkap Donita membalas godaan Adi.
Godaan Adi tidak berhenti sampai di situ. Adi mengungkapkan bahwa tidurnya kini berbeda.
"Dulu pas tidur nengok adanya boneka Hello Kitty. Sekarang adanya ini, lucu sih," ucapnya manja. Belum selesai, pasangan yang baru menikah tersebut kembali saling bercanda. Adi memuji bahwa masakan buatan Donita yang paling enak.
"Masakan istri itu yang paling enak," katanya dengan sedikit ragu-ragu. "Ya harus bilang gitu, tahu sendiri kan kalau nggak bilang gitu, haha," ucap Donita sambil mengepalkan tangan.
Soal momongan, Donita dan Adi berharap segera memilikinya. Mereka tidak akan menunda-nunda memiliki bayi. Mereka juga tidak berencana ikut program kehamilan dari dokter.
"Kita berusaha, cuma hasilnya Allah yang menentukan. Kalau diprogramkan, kayaknya diatur banget. Tetapi, kita nggak ikut program," papar Donita. (dod/c15/jan)
JAKARTA - Pengantin baru Donita, 25, dan Adi Nugroho, 36, tengah menikmati manisnya perkawinan. Pasangan yang menikah 6 September lalu itu tidak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Segera Tayang, Film Animasi Jumbo Bagikan Trailer Kedua
- Kabar Terbaru Soal Permohonan Penangguhan Penahanan Vadel Badjideh
- 3 Berita Artis Terheboh: Lucinta Luna Jenguk Nikita, Richard Lee Jadi Mualaf
- Reaksi Kenzo Bikin Hati Paula Verhoeven Hancur, Ada Apa?
- Eryck Amaral Berada di Indonesia, Aura Kasih Mengaku Bersyukur
- Davina Karamoy Nikmati Momen Kumpul Bareng Keluarga Pada Ramadan Tahun Ini