Dor, Dor, Dor! Sarmuji dan Mei Wijaya Tidak Berdaya

jpnn.com, PALANGKA RAYA - Personel Polres Palangka Raya, Kalimantan Tengah, menembak dua perampok bernama Sarmuji dan Mei Wijaya di Pelaihari, Kalimantan Selatan, Kamis (10/1) malam.
Selain menembak Sarmuji dan Mei, petugas juga berhasil menangkap tiga perampok lainnya bernama Supian, Jariyo, dan Warsito.
Lima perampok itu ditangkap karena membobol toko telepon seluler di Palangka raya.
Mereka merupakan jaringan pencurian dan perampokan lintas provinsi.
Kapolres Palangka Raya AKBP Timbul RK Siregar mengatakan, kawanan penjahat itu membobol toko komputer di Jalan Tjilik Riwut Km 2.
”Hasil penangkapan berhasil mengamankan lima pelaku yang ternyata juga baru melakukan pembobolan toko di Kalimantan Selatan. Dua pelaku diproses di Tanah Bumbu dan tiga pelaku diproses di Palangka Raya,” ujar Timbul, Jumat (11/1).
Menurut Timbul, para pelaku merupakan target operasi kepolisian. Hasil kejahatan dijual di Pelaihari.
Sementara itu, sebagian dikirim ke Jawa untuk modal guna mencuri lagi di Kalsel dan Kalteng.
Personel Polres Palangka Raya, Kalimantan Tengah, menembak dua perampok bernama Sarmuji dan Mei Wijaya di Pelaihari, Kalimantan Selatan, Kamis (10/1) malam.
- Karyawan Dealer Motor di Bandung Dirampok, Rp 20 Juta Digasak Pelaku
- Komplotan Perampok Terbongkar Setelah Satu Pelaku Ingat Orang Tua Sakit
- Kamar Indekos Disatroni Maling, Jurnalis Kehilangan Rp 20 Juta
- Kawanan Begal Sadis Beraksi di Sukabumi, Duit Rp 504 Juta Raib
- 2 Otak Perampokan Bersenjata Api di Dharmasraya Diringkus Polisi
- Polda Sumsel Tangkap 4 Perampok Bersenpi di Muba, Masih Ada DPO