Dor! Dor! Penjambret 10 TKP Roboh

jpnn.com - LAMPUNG - Zaldi, 23, pelaku jambret di sepuluh lokasi berhasil diringkus polisi, Selasa (16/8) sore. Warga Jalan Agus Salim, Gang Langgar, Kelurahan Kelapa Tiga, Bandarlampung, ditangkap saat menunggu temannya di wilayah Kemiling.
Kasat Reskrim Polresta Kompol Dery Agung Wijaya mengatakan, modus kedua tersangka mengikuti korbannya, NS, 22, yang mengendarai sepeda motor sendirian.
“Mereka menarik tas korban hingga membuatnya terjatuh,” jelas Dery, seperti diberitakan Radar Lampung (Jawa Pos Group), hari ini (17/8).
Ia menambahkan, kedua tersangka telah beraksi sebanyak sepuluh kali. Saat penangkapan tersangka melawan. Sehingga dilumpuhkan dengan tembakan di kedua kakinya. “Kini masih dalam pengejaran Petugas Kepolisian,” tambah Dery.
Zaldi mengaku uang hasil jambret rencananya digunakan membeli sabu-sabu. “Biasanya uangnya habis beli narkoba dan pakai bersama teman-teman,” kata Zaldi.(cw11/adi/ray/jpnn)
LAMPUNG - Zaldi, 23, pelaku jambret di sepuluh lokasi berhasil diringkus polisi, Selasa (16/8) sore. Warga Jalan Agus Salim, Gang Langgar, Kelurahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Terdakwa Korupsi Dana Desa Dituntut 5,6 Tahun Penjara
- Begini Peran Abi Aulia dalam Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Amelia Terkapar
- Polisi Usut Pengeroyokan Pelajar SMK di Cianjur yang Viral
- 3 Residivis Kasus Narkoba di Bali Berulah Lagi
- Viral Pria Acungkan Pistol ke Pengendara Mobil di Kotbar Parahyangan, Kapolres Cimahi Bilang Begini
- Kabur ke Muara Enim, Residivis Penggelapan & Spesialis Curas di Mura Diringkus Polisi