Dorong Ekspor, Bea Cukai Siap jadi Mitra Strategis UMKM

Bea Cukai Kediri mengadakan sosialisasi UMKM bertajuk ‘Bersama Bea Cukai, UMKM Bisa’ di Aula Jenggala lantai 3 kantor Bea Cukai Kediri, Rabu (9/8).
Kegiatan ini turut mengundang Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, serta Pemerintah Kabupaten Kediri.
Dalam kesempatan ini dijelaskan kepada pra UMKM terkait langkah ekspor dan program dukungan UMKM ekspor.
“Ekspor dapat dilakukan oleh perseorangan, badan usaha, maupun organisasi. Caranya, pertama registrasi nomor induk berusaha (NIB) melalui oss.go.id, lalu kenali produk untuk menentukan HS code, ukur volume kargo dan siapkan dokumen ekspor, buat dokumen pemberitahuan ekspor barang (PEB), sampaikan ke Bea Cukai, terkahir proses ekspor,” kata Encep.
PEB adalah pemberitahuan pabean ekspor yang digunakan untuk memberitahukan ekspor barang umum.
PEB dibuat melalui sistem portal pengguna jasa CEISA 4.0 yang dapat diakses melalui portal.beacukai.go.id.
“Panduan CEISA 4.0 dapat diakses melalui https://ceisa40.gitbook.io/portalceisa40/ atau lewat program Klinik Ekspor,” jelas Encep.
Sementara itu, kolaborasi KPP Pratama Maumere Bea Cukai Labuan Bajo mengadakan kegiatan sosialisasi UMKM Week kepada para pelaku UMKM binaan di wilayah Kabupaten Sikka dengan beragam produk unggulannya (8/8).
Bea Cukai tak hanya menjadi garda terdepan pengawasan perdagangan negara, tetapi mitra strategis dalam mengantarkan UMKM Indonesia ke panggung global.
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Dapat Sambutan Positif, Ramadan Rhapsody 2025 Raup Omzet Fantastis
- Digitalisasi Transaksi Dorong UMKM Pontianak Bersaing di Kancah Nasional
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan