Dorong Inovasi Layanan Publik, Pemerintah Helat IPPS

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) akan menggelar Innovation of Public Service Summit (IPPS) 2014 di Balai Kartini, pada 18-19 Juni mendatang. Kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan Hari Pelayanan Publik Internasional, yang jatuh pada 23 Juni.
Rencananya 99 inovasi yang lolos kompetisi inovasi pelayanan publik tahun 2014 akan membuka booth pameran. Selain itu, sembilan inovator yang menjadi pemenang kompetisi inovasi pelayanan publik akan tampil dalam panel talkshow. “Selain itu, lima inovator yang masuk putaran final United Nation Public Service Award (UNPSA) akan dihadirkan pada acara tersebut,” ujar Deputi Pelayanan Publik KemenPAN-RB Mirawati Sudjono dalam siaran persnya yang diterima JPNN, Jumat (28/3).
KemenPAN-RB memfasilitasi pengiriman 19 unit pelayanan publik ke United Nation Public Service Award (UNPSA). Dari jumlah itu, sembilan unit diantaranya masuk putaran kedua, dan terdapat lima unit yang masuk putaran final. Kelima innovator pelayanan publik dimaksud adalah UPIK dari Pemkot Yogyakarta, Adminduk Kota Surakarta, distribusi guru dari Kabupaten Luwu Utara, PTSP Kabupaten Baru, dan pelayanan kesehatan dari Kabupaten Aceh Singkil.
Pemerintah berharap, berbagai inovasi ini dapat membuka cakrawala bagi jajaran birokrasi di tanah air, sehingga satu sama lain dapat saling belajar, saling berbagai informasi mengenai inovasi yang telah dilakukan. Bukan mustahil, melalui ajang seperti ini akan terjadi replikasi inovasi.
"Kegiatan ini juga dihadiri oleh warga masyarakat, BUMN, dunia usaha swasta, akademisi, NGO, mahasiswa dan elemen masyarakat lain. Dengan demikian, masyarakat juga akan memahami bahwa pelayanan publik yang merupakan hilir dari reformasi birokrasi di tanah air ini sudah berubah," tandas Mirawati. (esy/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) akan menggelar Innovation of Public Service Summit (IPPS)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Senada dengan Pramono, Bank DKI Pastikan Data dan Dana Nasabah Tetap Aman
- SMSI Gelar Seminar Nasional, Tunda Usulkan RM Margono Djojohadikusumo Jadi Pahlawan
- AIPKI: Kasus Pemerkosaan di RSHS Bandung Harus Jadi Pengingat untuk Benahi Sistem PPDS
- KPK Tahan Eks Dirut Inalum Terkait Kasus di PT PGN yang Rugikan Negara Rp200 Miliar
- Soal Kemungkinan Objek Seksualitas Lain dari Dokter Priguna, Polda Jabar Ungkap Temuan Ini
- Pramono Anung Batal Operasikan Tebet Eco Park 24 Jam, Ini Penyebabnya