Dorong Investasi, PGN Tambah Pasokan Gas

Jalur pipa gas GLT memiliki panjang total 141 km dan kini tinggal dua km lagi. Pipa tersebut dirancang untuk mengalirkan gas hingga volume 185 MMSCFD.
”Kini kami berkoordinasi dengan stakeholder terkait di Gresik untuk menyelesaikan sisa pekerjaan,” ungkapnya.
Selain itu, PGN baru saja mendapatkan tambahan pasokan gas bumi dari Husky-CNOOC Madura Limited (HCML) yang ditargetkan beroperasi Mei mendatang.
Gas disalurkan dengan volume bertahap, mulai 20 hingga lebih dari 100 MMSCFD per hari.
Pasokan gas dari HCML itu akan berlangsung selama 20 tahun untuk memenuhi kebutuhan Surabaya, Gresik, Sidoarjo, Mojokerto, dan Pasuruan.
Gas akan dialirkan dari lapangan BD menuju Stasiun Semare, Pasuruan, dan disalurkan ke jaringan pipa eksisting PGN di Pasuruan.
Tahun ini, PGN menargetkan pihaknya bisa memulai proyek GLT tahap kedua dan pembangunan jaringan gas (jargas) baru di Mojokerto.
Jargas Mojokerto itu adalah penugasan langsung dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). (pus/c25/sof)
PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGN) telah membangun dan mengoperasikan pipa gas sepanjang 7.200 kilometer (km) hingga Maret 2017.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Data Terbaru Modal Asing Keluar, Berikut Perinciannya
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- Pemerintah Perlu Mengambil Langkah Konkret Untuk Mendorong Masuknya Arus Investasi Asing
- Gubernur Jateng Tawarkan Langsung Investasi kepada 100 Investor dari 5 Negara
- Jangan FOMO Investasi Emas, Sebelum Tahu Soal Ini
- Pembangunan Jateng Andalkan Investasi, Gubernur Ahmad Luthfi: Tingkatkan Pelayanan