Dorong Pembangunan Indonesia Timur, IBCSD Ajak Sektor Bisnis Lakukan Aksi Nyata
jpnn.com, JAKARTA - Indonesia Business Council for Sustainable Development (IBCSD) menyelenggarakan Dialog Nasional dengan mengusung tema ‘Memperkuat Pembangunan Daerah Melalui Pelibatan Sektor Bisnis Dalam Pelaksanaan TPB/SDGs’.
Kegiatan ini didukung oleh PT Freeport Indonesia dan Kementerian PPN/Bappenas melalui Sekretariat Nasional TPB/SDGs.
Dialog ini diikuti oleh lebih dari 200 peserta yang mewakili instansi pemerintah, pelaku usaha, serta berbagai organisasi baik secara luring dan daring. Kegiatan ini bertujuan mengajak sektor swasta untuk turut serta menciptakan aksi nyata dan kolaborasi pembangunan daerah khususnya di Indonesia Timur.
“Dialog Nasional ini merupakan bentuk sinergi multisektor untuk mendengar inisiasi PT Freeport Indonesia bersama pemerintah daerah dalam praktik-praktik bisnis berkelanjutannya. Harapannya kita bisa bersama mendorong strategi untuk scaling up dan replikasi kegiatan-kegiatan yang lebih berdampak untuk masyarakat,“ ujar Vivi Yulaswati, kepala Sekretariat TPB/SDGs Nasional.
Vivi menjelaskan internalisasi prinsip bisnis dan investasi pendaan berkelanjutan adalah tren saat ini dan ke depan.
Dari 6 strategi redesain transformasi ekonomi yang dicanangkan Bappenas, PR Indonesia saat ini adalah mengejar green investment didorong dengan potensi program inisiasi yang telah dilakukan bisnis dengan pemerintah daerah.
Bisnis dapat memainkan peran strategis dalam mengintegrasikan agenda TPB/SDGs Nasional dan pembangunan daerah dalam menjalankan operasi bisnis melalui kerjasama multipihak melalui spektrum kemitraan berkelanjutan berbasis pertukaran, integrasi maupun transparansi dalam konteks pengetahuan, standardisasi dan pelaksanaan.
Dialog Nasional ini untuk mendengar inisiasi PT Freeport Indonesi serta pemerintah daerah dalam praktik-praktik bisnis berkelanjutannya
- Polda Papua Pecat 26 Polisi Selama 2024, Salah Satunya Sudah Bergabung dengan KKB
- 27 Anggota KKB Tewas Sepanjang 2024
- Irjen Patrige: ada 267 Orang Meninggal di Jalan Raya
- Sebanyak 990 Personel Naik Pangkat di Polda Papua, ada 14 Kombes
- Kunjungi Merauke, Mentrans Iftitah Sulaiman Sampaikan Pesan Prabowo untuk Papua
- Arus Mudik Nataru, KM Labobar Angkut 20 Ribu Penumpang di Papua