Dorong Pembangunan Tol Medan-Siantar
Bandara Sibolangit Diperbesar
Senin, 31 Oktober 2011 – 01:58 WIB
JAKARTA -- Masalah akses jalan Medan menuju Pematangsiantar mengemuka dalam acara Temu Kangen Ikatan Keluarga Siantarman di Sangrilla Hotel, Jakarta, Sabtu (29/10) malam. Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Sudi Silalahi yang hadir di acara itu menyebutkan, dalam pembangunan akses jalan Medan-Siatar, Parapat-Balige masuk dalam rencana pembangunan.
"Pemerintah telah meluncurkan master plan percepatan pembangunan ekonomi Indonesia. Siantar juga kebagian, yakni bagaimana konektifitas Medan-Siantar, Parapat-Balige," ujar Sudi Silalahi, yang juga Siantarman, saat memberikan kata sambutan di acara yang dihadiri sektar 2000-an anggota Siantarman.
Baca Juga:
Bukan itu saja, menurut Sudi, Bandara Sibolangit juga akan diperbesar. "Banyak yang belum tahu, Bandara Sibolangit juga dalam proses untuk menjadi bandara yang bisa didarati pesawat berbadan lebar," ujar Sudi, yang hadir di acara disertai istri.
Lebih lanjut dikatakan, pembangunan bandara ini nantinya akan berdampak baik bagi pertumbuhan ekonomi Siantar. Sudi juga mendukung perluasan Kota Siantar. "Bagi yang mau berinvestasi, dengan program perluasan kota yang dirancang walikota, tak usah ragu-ragu. Kota Siantar bisa kita buat lebih baik," ujarnya, seraya berjanji aturan-aturan yang menghambat investasi akan dievaluasi.
JAKARTA -- Masalah akses jalan Medan menuju Pematangsiantar mengemuka dalam acara Temu Kangen Ikatan Keluarga Siantarman di Sangrilla Hotel, Jakarta,
BERITA TERKAIT
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang