Dorong Peningkatan Talenta Digital, Lazada Indonesia Gelar Pelatihan E-Commerce bagi Guru SMK

"Dengan memberdayakan para guru, kami berharap dapat menebarkan semangat kewirausahaan digital dan menginspirasi generasi muda meraih kesuksesan di era digital," tutur Yovan.
Program ini hadir sebagai solusi kebutuhan Indonesia akan talenta digital.
Data Kementerian Komunikasi dan Informatika mengidentifikasi bahwa Indonesia membutuhkan 458 ribu talenta digital per tahun hingga 2030.
Pada 2023, Indonesia membutuhkan 10,5 juta talenta digital, tetapi yang tersedia hanya 6 juta.
Direktur SMK Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Muhammad Yusro menyampaikan dukungannya terhadap program ini.
"Kami mengapresiasi upaya Lazada yang memiliki kepedulian untuk memberdayakan insan vokasi dan memberikan pelatihan agar dapat menjadi generasi yang siap menghadapi era digital," kata Yusro. (mcr31/jpnn)
Lazada Indonesia menggelar pelatihan E-Commerce untuk guru SMK guna mendorong peningkatan talenta digital Indonesia.
Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah
- Dapat Dukungan Kemendag, Master Bagasi Siap Memperluas Pasar Ekspor Produk Indonesia
- Tingkatkan Ekonomi Setelah Tsunami Selat Sunda, Istri Nelayan Produksi Aneka Olahan Laut
- Seno Aji Pastikan Tunggakan Gaji Guru Honorer SMA/SMK segera Dituntaskan
- Pesantren Marjinal Buka Jalan Pendidikan dan Kewirausahaan
- Top Management Krakatau Steel Group Gelar Pelatihan Kepemimpinan Bersama Unhan
- Sempat Jaga Warung Madura, Hidup Ma’e Arik Berubah Setelah Jadi Afiliator