Dorong Pertumbuhan UMKM, TikTok Kembali Hadirkan Kelas Bisnis #MajuBarengTikTok 2024
Jumat, 19 Juli 2024 – 14:07 WIB

TikTok kembali menggelar Kelas Bisnis UMKM #MajuBarengTikTok pada tahun ini. Foto: Dok. Pribadi
Salah satunya adalah ukmindonesia.id, sebuah organisasi pengembangan UMKM yang menghadirkan beragam informasi, pengetahuan, serta edukasi bagi para pelaku UMKM Indonesia.
Dengan dukungan kredit iklan dari TikTok, ukmindonesia.id dapat terus melakukan edukasi melalui konten kreatif agar menjangkau lebih banyak UMKM di Indonesia.
Upaya ini diharapkan dapat mengedukasi UMKM mengenai berbagai macam kiat dalam membangun bisnis, terutama dengan memanfaatkan platform digital secara maksimal.
"Potensi UMKM di Indonesia begitu besar, sehingga penting bagi kami untuk terus mendukung pertumbuhan mereka melalui pemenuhan informasi yang tepat, lengkap, dan bermanfaat yang bisa menuntun UMKM agar terus tumbuh," ucap CEO ukmindonesia.id, Gilang Ageng.
TikTok kembali menggelar Kelas Bisnis UMKM #MajuBarengTikTok pada tahun ini, sebagai wujud dukungan terhadap UMKM di Indonesia.
BERITA TERKAIT
- Bea Cukai Dukung Ekspor Perdana 273 Kg Teripang Susu Putih Asal Minahasa Utara ke AS
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Dapat Sambutan Positif, Ramadan Rhapsody 2025 Raup Omzet Fantastis
- Mark Zuckerberg Mengaku TikTok Sebagai Ancaman Serius Bagi Bisnis Meta
- Digitalisasi Transaksi Dorong UMKM Pontianak Bersaing di Kancah Nasional