Dorong Polres Jaksel Cari CCTV soal Aksi Koboi Herman Hery
jpnn.com, JAKARTA - Polres Metro Jaksel tengah memeriksa Ronny Kosasi Yuniarto yang mengaku sebagai korban penganiayaan yang diduga dilakukan anggota DPR Herman Hery. Febby Sagita selaku kuasa hukum Ronny menyatakan, kilennya merasa yakin bahwa Herman Herry merupakan pelaku penganiayaan.
“Yang membuat yakin karena korbannya lihat langsung jadi ya kami enggak menduga-duga kalau itu dia,” kata dia di Polres Metro Jaksel, Senin (25/6).
Febby menegaskan, kliennya melihat langsung wajah dari Herman. Hanya saja, Febby mengaku tak punya bukti soal aksi legislator PDI Perjuangan itu saat menganiaya Ronny di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.
Menurut Febby, kemungkinan aksi Herman Hery terekam CCTV. Namun, pihak yang berwenang meminta rekaman CCTV adalah kepolisian.
“Mungkin dari polres sudah dicarikan kan (CCTV), tapi dari kami belum. Itu kewenangan penyidik untuk minta, kami enggak boleh,” tandas dia.(mg1/jpnn)
Ronny Kosasi Yuniarto yang mengaku sebagai korban penganiayaan yang diduga dilakukan anggota DPR Herman Hery tengah menjalani pemeriksaan di Polres Metro Jaksel
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Carok di Sampang Dipicu Masalah 2 Kiai, Begini Ceritanya
- Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
- Seorang Ibu Kaget Saat Terbangun, Sang Suami Sedang Mencekik Anaknya
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Seorang Istri di Blitar Dibacok Suami Pakai Parang, Jari Tengah Putus, Ini Motifnya
- Kabar Terbaru soal Somasi Bupati Konsel terhadap Guru Honorer Supriyani