Dorong Proses Hukum Atas Pejabat Daerah Korup
Rabu, 29 Agustus 2012 – 03:03 WIB

Dorong Proses Hukum Atas Pejabat Daerah Korup
JAKARTA – Menteri Keuangan, Agus Martowardjojo mengharapkan lembaga penegak hukum memproses pejabat daerah yang terindikasi korupsi karena memindahkan dana APBD ke rekening pribadi. Pernyataan Agus itu sebagai respon atas temuan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) tentang maraknya pemindahan uang APBD ke rekening pribadi menjelang pergantian tahun.
Agus mengatakan, phaknya akan proaktif mendorong proses hukum terhadap pejabat daerah yang menyelewengkan uang negara. “Dan kita laporkan kepada pihak yang berwajib,” katanya kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (28/8).
Baca Juga:
Karenanya Agus juga meminta Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) maupun Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPK) untuk melakukan audit atas pemindahan dana APBD ke rekening pribadi pejabat daerah. Alasannya, karena praktik itu jelas menyalahi aturan.
"Menarik dana belum sesuai dengan progres dimasukan ke dalam rekening dan bukan rekening atas nama instansi atau bukan kedinasan tapi masuk ke pribadi,” kata Agus. “Jadi, itu bisa langsung dideteksi dan langsung bisa diproses oleh penegakan hukum.”
JAKARTA – Menteri Keuangan, Agus Martowardjojo mengharapkan lembaga penegak hukum memproses pejabat daerah yang terindikasi korupsi karena
BERITA TERKAIT
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional