Dorong Revolusi, Eggy Cs Deklarasikan SIRI
Senin, 06 Agustus 2012 – 22:44 WIB
JAKARTA - Praktisi hukum Eggy Sudjana bersama rekan-rekannya mendeklarasikan sebuah organisasi kemasyarakatan (Ormas) bernama Suara Independen Rakyat Indonesia (SIRI). Eggy selaku Presiden SIRI mengatakan, organisasi bersifat objektif, independen, mandiri, religius, nasionalis dan terbuka untuk seluruh lapisan rakyat Indonesia.
"SIRI senantiasa memerjuangkan kepentingan seluruh lapisan rakyat Indonesia, mengutamakan kedaulatan rakyat, menjunjung tinggi harkat dan martabat bangsa Indonesia baik di tingkat nasional maupun internasional sesuai semangat Proklamasi 17 Agustus 1945, Pancasila dan UUD 45," kata Eggi saat deklarasi SIRI di Tebet, Jakarta Selatan, Senin (6/8).
Baca Juga:
Selain Eggy, pendiri SIRI antara lain Muhammad Iqbal, Razman Arif, Adry Muhammad, Setio Sams Bearland, Aziz Wellang, Feldy Taha, Asmun Zainuddin dan Nafizul Alhafizrana. Dijelaskan Eggy, SIRI memiliki relawan dan relawati yang sepaham dalam menolak sistem feodalisme, oligarki kekuasaan dan budaya transaksional.
Karena itulah SIRI akan melakukan perubahan secara cepat melalui revolusi fungsional. "Bukan revolusi kekerasan berdarah-darah," tegasnya.
JAKARTA - Praktisi hukum Eggy Sudjana bersama rekan-rekannya mendeklarasikan sebuah organisasi kemasyarakatan (Ormas) bernama Suara Independen Rakyat
BERITA TERKAIT
- Anindya Bakrie Akan Dikukuhkan Jadi Ketum Kadin Indonesia Periode 2024-2029
- Diperiksa, eks Ketua KPU Sebut Penyidik KPK Tanyakan Hal yang Sama Seperti 5 Tahun Lalu
- Lukman Edy: Mensos Gus Ipul Akan Buka Mukernas I DNIKS 2025
- Demo Honorer Hari Ini: PPPK Penuh Waktu Harga Mati!
- Dukung Pariwisata, Bea Cukai Bitung Fasilitasi Kedatangan Kapal Pesiar MS Noordam
- KPK Cecar Plt Dirjen Imigrasi soal Tim yang Bentuk Yasonna Terkait Harun Masiku