Dorongan Duet Prabowo dan Erick Thohir di Pilpres 2024 Makin Menguat

jpnn.com, JAKARTA - Dorongan kuat untuk duet Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir terus menguat di semua elemen masyarakat.
Keduanya dinilai sebagai pasangan yang paling tepat untuk maju di Pilpres 2024.
Duet Prabowo dan Erick Thohir tercatat menguat pada temuan survei Indostrategi Research and Consulting Arif di November 2022. Pasangan ini berhasil ungul dengan persentase angka 54,4 persen.
Pengamat Politik Universitas Pelita Harapan (UPH) Emrus Sihombing mengatakan elektabilitas tinggi Probowo-Erick Thohir berkat hadirnya dukungan kuat dari semua masyarakat.
Keduanya menjadi pilihan lantaran punya kinerja yang sangat cemerlang.
“Bisa disimpulkan tingginya survei Prabowo dan Erick Thohir menunjukkan jika masyarakat menginginkan keduanya untuk tampil di bursa Pilpres 2024,” ujar Emrus kepada wartawan, Rabu (17/5)
Dia mengungkapkan peningkatan elektabilitas yang signifikan tidak hanya dari pengaruh kinerja moncer Prabowo maupun Erick Thohir saat menjadi menteri.
Namun juga berkat karakteristik kepemimpinan yang diterima oleh semua kalangan.
Pengamat politik Emrus Sihombing menilai dorongan duet antara Prabowo Subianto dan Erick Thohir terus menguat.
- Komposisi Pemain Timnas Indonesia Tidak Banyak Berubah, Erick Thohir Puji Patrick Kluivert
- Blusukan di Bekasi, Prabowo Buka Puasa Bareng Korban Banjir
- Konon, Kopdes Merah Putih jadi Upaya Revolusioner Demi Menguatkan Ekonomi Rakyat
- Bersepatu Bot, Prabowo Datangi Korban Banjir di Bekasi, Lihat
- Prabowo Penuhi Unsur Keterbukaan saat Bertemu Konglomerat, Beda dengan Jokowi yang Tertutup
- Seskab Teddy Naik Pangkat, SETARA Singgung Potensi Kecemburuan Pamen TNI