Dortmund v Malaga, Main Terbuka di Signa Iduna

Dortmund v Malaga, Main Terbuka di Signa Iduna
Dortmund v Malaga, Main Terbuka di Signa Iduna
Ya, di Bundesliga mereka cukup merebut posisi kedua dan saat ini terbilang aman. Mereka mengemas 55 poin dan unggul enam angka atas pesaing terdekatnya Bayer Leverkusen. Di DFB Pokal, Dortmund telah tersingkir dari Bayern pada perempat final.

   

"Hasil 0-0 sangat berbahaya. Tetapi, kami terus menunjukkan bahwa layak mengalahkan Malaga. Di kandang, peluang kami terbuka menuju ke semifinal. Saya sangat optimistis," bilang Sebastian Kehl, kapten Dortmund, seperti dikutip Reuters.

   

Sebelumnya, tim besar seperti Real Madrid, Manchester City, Ajax Amsterdam, plus Shakhtar Donetsk mereka habisi di Signal Iduna Park. Sekarang Die Borussen, julukan Dortmund, mengejar semifinal pertama dalam 15 tahun terakhir.

   

Namun, Malaga juga datang dengan semangat hebat. Meski kalah 2-4 dari Real Sociedad dalam laga terakhir mereka karena tidak menurunkan pasukan terbaik, semangat tempur Los Boquerones alias Ikan Teri tetap meluap-luap.

   

DORTMUND - Tanpa gol pada first leg perempat final Liga Champions (3/4) membuat peluang Borussia Dortmund dan Malaga menuju semifinal sama-sama terbuka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News