Double Double Curry Hancurkan Mavericks
jpnn.com - DALLAS - Stephen Curry menjalani salah satu laga terbaiknya di NBA musim ini. Curry menjadi aktor utama ketika Golden State Warriors menjungkalkan tuan rumas Dallas Mavericks melalui overtime dengan skor tipis 122-120 di American Airlines Center, Rabu (2/4) WIB.
Dalam laga itu, Curry mampu membukukan double double dengan 23 poin dan sepuluh rebound. Salah satu aksi terhebat Curry ialah ketika mencetak poin kemenangan pada detik-detik akhir overtime.
Selain Curry, Klay Thompson dan Jermaine O’Neal juga layak diberi pujian setelah masing-masing menyumbangkan 27 dan 20 angka. Dengan kemenangan itu, Warriors kini membukukan rekor 46-28.
"Ini kemenangan yang luar biasa untuk kami. Kami seolah melawan banyak hal. Mereka memiliki momentum. Para pemain benar-benar trengginas dan tampil bagus," puji pelatih Warriors, Mark Jackson pada ESPN.
Di kubu Mavericks, bintang gaek Dirk Nowitzki menjadi pemain paling bersinar setelah membukukan double double dengan 33 poin dan sebelas rebound. Dengan hasil itu, Mavericks kini menorehkan rekor 44-31.
“Ini terjadi beberapa kali selama bermain di kandang. Kami selalu membuat keputusan yang buruk. Kami tak melakukan apa yang kami butuhkan untuk menang. Kami harus menanggungnya,” sesal pelatih Mavericks, Rick Carlisle. (jos/jpnn)
DALLAS - Stephen Curry menjalani salah satu laga terbaiknya di NBA musim ini. Curry menjadi aktor utama ketika Golden State Warriors menjungkalkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP 2025: Alasan Jorge Martin Pilih Membumi
- PSBS vs Persib: Maung Bandung Pincang, Bojan Hodak tak Risau
- Debut Apik Bidadari Cantik dari Bulgaria, Langsung Bikin Gresik Kalah di Kandang
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan