Dovizioso Bisa Pulih Akhir Bulan
Minggu, 08 Januari 2012 – 08:19 WIB
ROMA - Kabar gembira menyertai kondisi terakhir Andre Dovizioso. Pembalap Italia itu diperkirakan hanya akan menjalani masa istirahat selama dua pekan. Tapi, itu masih bergantung pada operasi yang dihadapinya hari ini. "Saya sudah melihat foto tulang selangkanya dari gambar telepon dan itu terlihat terjadi dislokasi parah di dua bagian. Kami tak bisa menunda operasi meski pun dia pekerja kantoran," ujar Porcellini.
Dovizioso memang diharuskan menjalani operasi pada tulang selangkanya yang patah. Setelah menjalani pemeriksaan lanjutan dengan CT Scan, dokter mengungkapkan cedera itu tak bisa diremehkan oleh pembalap yang musim depan memperkuat Yamaha Tech 3 itu. Cedera itu didapatnya saat menjalani latihan motokros, Kamis (5/1) waktu setempat.
Baca Juga:
Operasi pada Dovizioso akan dipimpin Dr Giuseppe Porcellini. Dokter tersebut juga melakukan operasi pada cedera bahu Valentino Rossi pada musim 2010. Pengalaman tersebut membuat Porcellini memberikan peringatan pada Dovizioso untuk lebih hati-hati di sisa karirnya.
Baca Juga:
ROMA - Kabar gembira menyertai kondisi terakhir Andre Dovizioso. Pembalap Italia itu diperkirakan hanya akan menjalani masa istirahat selama dua
BERITA TERKAIT
- Jadwal Timnas Indonesia di Grup B ASEAN Championship 2024
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
- Future Champions, Tantangan Seru untuk Calon Juara Bulu tangkis
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025