DPD Golkar DKI Jakarta Gelar Vaksinasi bagi Para Sopir JakLingko

Sebanyak 817 pramudi JakLingko yang bernaung di KWK tersebut berasal dari 303 unit armada KWK yang beroperasi di Jakarta Utara. Satu unit JakLingko KWK terdiri dari dua pramudi.
Totalnya ada 606 orang, 194 orang lainnya merupakan pramudi cadangan. Sedangkan total armada yang berada dalam naungan KWK Jakarta Utara berjumlah 1.267 unit.
Haji Ramli, yang juga Wakil Ketua DPD I Partai Golkar DKI Jakarta ini menegaskan bahwa vaksinasi Covid-19 bagi pramudi ini merupakan upaya peningkatan pelayanan transportasi umum bagi masyarakat. Tujuannya mencegah penyebaran Covid-19 baik pada pramudi maupun penumpang.
“Kami juga menerapkan kebijakan pramudi harus memiliki sertifikat vaksinasi untuk menjalankan tugasnya agar tidak tertular dan menularkan virus Corona,” kata Haji Ramli.
Puskesmas Kecamatan Cilincing mengirimkan sekitar 25 tenaga kesehatan dengan total vaksin yang disediakan sebanyak 900 dosis.
Haji Ramli menjelaskan, selain di Jakarta Utara, kegiatan vaksinasi juga akan dilakukan di seluruh Posko KWK yang tersebar di Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Total ada 5 wilayah di seluruh DKI Jakarta.
“Target kami, seluruh pramudi JakLingko yang berjumlah ribuan ini bisa segera mendapat vaksin Covid-19. Setidaknya dalam waktu 6 bulan sejak digelar di KWK Jakarta Utara,” tandasnya. (esy/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Membantu mengejar target herd immunity, DPD Partai Golkar DKI Jakarta menggelar vaksinasi massal bagi para sopir JakLingko.
Redaktur : Soetomo
Reporter : Mesya Mohamad
- Sinyal Jokowi Gabung PSI Makin Kuat, Golkar: Pasti Ada Hitungan Politik
- Hadiri Buka Puasa Bersama PM Kamboja, Ketum PP AMPG Sampaikan Salam dari Presiden Prabowo & Ketum Golkar Bahlil
- SOKSI Golkar Masih Mendua, Ada Rekomendasi agar Bahlil Bekukan Kubu Ali Wongso Sinaga
- Beredar Surat DPP Golkar Buat Bahlil, Isinya Rekomendasi Pembekuan SOKSI Kubu Ali Wongso
- Bahlil Puji Kepemimpinan Dave Laksono di Kosgoro: Sahabat Sejati yang Hebat
- RUU TNI Disahkan Meski Banyak Protes, Idrus Golkar Singgung Sosialisasi