DPLK BRI Ajak UMKM Persiapkan Dana Pensiun

jpnn.com, JAKARTA - Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK) BRI terus meningkatkan literasi keuangan di Indonesia.
Salah satunya, lewat kelas edukasi “UMKM Pun Bisa Punya Pensiun” dalam pojok investasi di acara Pesta Rakyat Simpedes (PRS) BRI di Pandaan, Jawa Timur, beberapa waktu lalu.
Direktur Bisnis Wholesale dan Kelembagaan BRI Agus Noorsanto mengatakan meningkatkan literasi keuangan adalah wujud komitmen DPLK BRI.
Pihaknya ingin meningkatkan literasi dana pensiun dan pendampingan kepada nasabah serta pelaku UMKM untuk mempersiapkan uang pensiun pada hari tua nanti.
Seperti diketahui, Indeks Literasi Dana Pensiun di Indonesia sebenarnya mengalami kenaikan yang cukup signifikan dari 2019 ke 2022, akan tetapi tingkat inklusi justru mengalami penurunan dari 6,18% menjadi 5,42%.
Hal ini menggambarkan bahwa masyarakat masih belum sepenuhnya mengetahui apa produk Dana Pensiun yang dapat mereka gunakan sebagai persiapan pensiun.
“Harapannya, pelaku UMKM lebih paham terkait pentingnya mempersiapkan tabungan pensiun. Dengan demikian, mereka lebih cermat dan percaya diri dalam mengelola keuangan. Tabungan pensiunan atau pesangon tersebut dapat dipercayakan pada DPLK BRI,” ungkapnya.
Agus menyebut dengan memiliki tingkat kepercayaan diri yang tinggi, para pelaku UMKM berani mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk mengembangkan bisnis mereka.
Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK) BRI terus meningkatkan literasi keuangan di Indonesia.
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Dapat Sambutan Positif, Ramadan Rhapsody 2025 Raup Omzet Fantastis
- Digitalisasi Transaksi Dorong UMKM Pontianak Bersaing di Kancah Nasional
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee