DPP PD Tegaskan Muscab Siantar Sah

DPP PD Tegaskan Muscab Siantar Sah
DPP PD Tegaskan Muscab Siantar Sah
JAKARTA -- Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat (DPP PD) membantah anggapan yang menyebut Musyawarah Cabang (Muscab) ke-II Partai Demokrat Kota Pematangsiantar yang digelar di Hotel Alexander, Sabtu (10/12), ilegal.

Ketua DPP PD, Sutan Batoegana menyatakan, hasil Muscab yang secara aklamasi memilih Hulman Sitorus , yang kini Walikota Siantar, sebagai Ketua DPC PD Siantar, sudah sah. Menurut Sutan, kalau ada suara-suara yang menyatakan lain, hal itu dinilainya sebagai hal biasa dalam berdemokrasi.

Hanya saja, Sutan berharap, semua kader PD di Siantar menerima hasil Muscab.  "Biasalah suara-suara minor itu. Tapi berulang kali saya katakan, yang menang harus bersyukur, yang kalah bersabar. Yang menang jangan mabuk, yang kalah jangan ngamuk," ujar Sutan Batoegana kepada JPNN di Jakarta, kemarin (12/12).

Seperti diberitakan, muscab dipimpin plt DPC PD Kota Pematangsiantar Jhon Hugo Silalahi dan Wakil Ketua Umum PD Jhonny Allen Marbun. Rocky Marbun, Ketua Panitia Muscab, menilai Muscab ilegal, dengan alasan Muscab tidak diketahui Ketua Umum PD Anas Urbaningrum.

JAKARTA -- Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat (DPP PD) membantah anggapan yang menyebut Musyawarah Cabang (Muscab) ke-II Partai Demokrat Kota Pematangsiantar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News