DPP PDIP Memerintahkan Kader Memelihara Pohon Tua dan Langka
jpnn.com, JAKARTA - DPP PDIP memerintahkan kader yang duduk di eksekutif, legislatif, maupun di struktur partai memelihara, melindungi dan melestarikan pohon-pohon tua dan langka di daerah masing-masing.
Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan semua kader partai berarus nasionalisme itu wajib dan peduli terhadap isu alam dan lingkungan.
Menurutnya pula, pohon berperan besar dalam menjaga keseimbangan ekosistem di bumi.
Dia mengatakan pohon memiliki manfaat bagi manusia dan alam, sebagai penghasil oksigen, penyimpan karbon, dan tempat berlindung berbagai spesies binatang.
"Sebagian besar manfaat tersebut belum tergantikan sehingga pohon menjadi sumber daya sangat penting bagi kehidupan manusia," jelas Hasto dalam siaran pers, Jumat (22/10).
Hasto Kristiyanto merujuk data lnternational Union For Conservation of Nature (IUCN) yang menyebutkan 487 spesies pohon Indonesia, yang mana 55 spesies di antaranya merupakan pohon berukuran besar, terancam punah karena dari alih fungsi kawasan yang mengakibatkan hilangnya habitat alami pohon langka.
Menurutnya, pohon makin terkikis akibat perambahan, eksploitasi sumber daya berlebihan, penebangan, dan kebakaran.
"Bila tidak segera dilakukan tindakan pencegahan kepunahan dan upaya konservasi, maka akan banyak pohon terancam punah dalam waktu dekat," kata anak buah Megawati Soekarnoputri di PDIP itu.
DPP PDIP memerintahkan kader yang duduk di eksekutif, legislatif, maupun di struktur partai memelihara, melindungi dan melestarikan pohon-pohon tua dan langka di daerah masing-masing.
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Megawati Dengar Ada Institusi Negara Tak Netral Pas Pilkada, Sampai Pakai Intimidasi
- 7 Hari Jelang Pencoblosan Pilkada, Hasto: Banyak Kandidat dari PDIP Berasal dari Rakyat