DPR Akui Sudah Terima Surat Presiden
Rabu, 30 Mei 2012 – 14:24 WIB

DPR Akui Sudah Terima Surat Presiden
JAKARTA - Ketua DPR, Marzuki Alie mengakui sudah menerima surat dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terkait pembahasan pemekaran wilayah otonomi baru. Surat tersebut, sudah diterima DPR sejak dua pekan lalu.
"Sudah, sudah diterima. Isinya menunjuk menteri-menteri yang membahas untuk pengembangan, pemekaran daerah itu," kata Marzuki kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (30/5).
Baca Juga:
Ia menegaskan, dengan surat itu berarti presiden telah menugaskan menteri-menteri terkait untuk membahas bersama DPR. Sebelumnya, DPR sudah mengusulkan surat kepada pemerintah untuk membahas masalah pemekaran tersebut. "Soal setuju tidaknya nanti dalam pembahasan," kata Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat itu.
Sebelumnya diberitakan, Komisi II DPR menunggu surat dari presiden terkait dengan rencana pemekaran 19 daerah otonom baru. Disebutkan, ada 20 daerah pemekaran baru yang diajukan, namun 1 daerah tidak bisa melengkapi persyaratan administrasi.
JAKARTA - Ketua DPR, Marzuki Alie mengakui sudah menerima surat dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terkait pembahasan pemekaran wilayah
BERITA TERKAIT
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi