DPR Anggap KPK Ingkar Janji
Senin, 24 September 2012 – 16:55 WIB
JAKARTA - Ketua Komisi III DPR, Gede Pasek Suardika mengatakan pola kerja Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhir-akhir ini lebih kepada hingar-bingar ketimbang substansinya sebagai institusi penegak hukum pemberantas korupsi.
"Komitmennya dahulu di hadapan DPR akan memberantas korupsi pada sektor hulu seperti tambang, minyak dan gas serta pajak. Dalam perjalanannya sekarang KPK menjadi hingar-bingar, sementara dugaan mega skandal korupsi di hulu tidak pernah mereka sentuh," kata Gede Pasek Suardika, di gedung Nusantara IV, komplek Parlemen, Senayan Jakarta, Senin (24/9).
Terlebih di sektor hulu migas. Menurut Gede Pasek Suardika, tidak satupun yang dapat diungkap KPK. "Apakah ini hasil 'kerjasama' yang bagus diantara petinggi alumni KPK dengan BP Migas sehingga semua berjalan baik dan bagus di sektor hulu migas," tanya politisi Partai Demokrat itu.
Selain itu, Gede Pasek Suardika juga merasa aneh dengan KPK yang hanya bergerak di satuan III APBN yang sudah memasuki program-program tanpa mau memasuki sumber utama dari APBN.
JAKARTA - Ketua Komisi III DPR, Gede Pasek Suardika mengatakan pola kerja Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhir-akhir ini lebih kepada hingar-bingar
BERITA TERKAIT
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon
- Mbak Rerie: Pembangunan Kebudayaan Bukan Langkah yang Mudah, Butuh Dukungan Semua Pihak
- Saleh Ingatkan Pemerintah Waspada soal Defisit BPJS Kesehatan
- Gegara Dilarang Pakai Narkoba, RR Tega Aniaya Istri Hingga Tewas
- Mengisi Kuliah Umum di Politeknik PU, AHY Bicara Program Makan Bergizi Gratis
- Tidak Elok KPK Mencari Kesalahan, Apalagi Merangkai Cerita Demi Menarget Orang