DPR Bakal Rapat Bahas Pokemon Go

jpnn.com - JAKARTA - Demam game Pokemon Go, tak diminati Ketua DPR Ade Komarudin. Dia termasuk orang yang tidak suka dengan permainan berbasis aplikasi itu.
Politikus Golkar ini belum mengetahui apakah ada di antara wakil rakyat di Senayan, yang ikut mengandrungi permainan itu.
"Saya sampai hari ini belum tahu ada (anggota) yang iseng main. Itu kegiatan iseng yang tidak berguna," kata ketua dewan yang akrab disapa Akom di gedung DPR Jakarta, Rabu (20/7).
Sejauh ini berbagai institusi pemerintah telah melarang jajarannya dan wilayahnya dijadikan arena permainan Pokemon Go, mulai dari Istana Negara, sarana TNI maupun Polri.
Bagaimana dengan DPR, apa akan dibuat aturan pelarangan juga? "Saya mau rapatkan di pimpinan supaya dilarang. Itu mengganggu produktifitas Kalau ganggu produktifitas, larang saja," pungkas mantan Ketua Fraksi Golkar itu.(fat/jpnn)
JAKARTA - Demam game Pokemon Go, tak diminati Ketua DPR Ade Komarudin. Dia termasuk orang yang tidak suka dengan permainan berbasis aplikasi itu.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Samsung Meluncurkan Galaxy A56, A36, dan A26 5G, Bawa Fitur AI
- Microsoft Akan Mengakhiri Operasi Skype Pada 5 Mei Mendatang
- Honor X9c 5G, Smartphone Tahan Banting dan Punya Kamera 108MP, Sebegini Harganya
- TikTok Indonesia Hapus 900 ribu Video Terkait Judol Sepanjang 2024
- Begini Cara Telkom Bantu BPD di Kalimantan Percepat Transformasi Digital
- Melalui Indibiz, Telkom Hadirkan Inovasi AI untuk Bantu Transformasi Digital SME