DPR dan Kementan Gaungkan Genta Organik di Kalimantan Barat

DPR dan Kementan Gaungkan Genta Organik di Kalimantan Barat
Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas Petani Milenial dan Penyuluh di Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, Senin (27/2). Foto: Kementan

Sementara itu, Kepala SMK-PPN Banjarbaru Budi Santoso mengungkapkan bimtek ini bertujuan meningkatkan kemampuan dan kapasitas bagi petani dalam berusaha tani, baik itu pengetahuan maupun keterampilan petani.

"Untuk penyuluh diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dan kapasitasnya dalam transfer informasi kepada petani," katanya.

Anggota DPR dapil Kalimantan Barat Maria Lestari mengatakan bahwa bimtek ini sangat penting untuk dilaksanakan, karena salah satu tujuannya adalah untuk meningkatkan kapasitas SDM, baik itu petani maupun penyuluhnya.

“Peningkatan kapasitas pengetahuan maupun keterampilan harapannya akan berdampak pada peningkatan produksi dan penghasilan, sehingga kesejahteraan petani akan meningkat.” ujar Maria.

“Saat ini ada beberapa isu di bidang pertanian yang sedang ramai, salah satunya langkanya pupuk dan mahalnya pupuk di tingkat petani, untuk itu penting bimbingan teknis ini terkait pupuk organik sebagai solusi kelangkaan dan mahalnya pupuk. Karena pupuk organik dapat diolah sendiri dari bahan yang ada di alam sekitar kita, dan tentunya akan berdampak baik bagi kesuburuan tanah, sehingga tanah kita bisa terus berkelanjutan untuk kita tanam pada masa-masa selanjutnya," lanjut Maria.

Selain itu, Maria juga mengungkapkan bahwa peningkatan kapasitas ini juga merupakan langkah penting bagi para petani di wilayah Kubu Raya, untuk menangkap peluang dan memunculkan produk-produk pertanian.

"Mengingat wilayah Kubu Raya merupakan wilayah penyangga di ibu kota provinsi dan akses masuk ke Kalimantan Barat," kata dia. (rhs/jpnn)


Gerakan tani pro organik (Genta Organik) terus digaungkan di daerah Kalimantan Barat.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News