DPR Desak Kualanamu Kelar 2012
Laporan Penyelewengan Dana Kualanamu Banyak Masuk DPR
Kamis, 26 Mei 2011 – 02:07 WIB
JAKARTA -- Komisi V DPR menerima banyak laporan mengenai dugaan penyelewengan dana pembangunan bandara Kualanamu, Medan. Hanya saja, komisi yang membidangi masalah infrastruktur itu tidak mau ikut campur masalah penyelewengan dana dimaksud.
Ketua Komisi V DPR Yasti Soepredjo Mokoagow menjelaskan, pihaknya hanya punya kewenangan untuk mendorong agar proyek bandara Kualanamu bisa kelar sesuai target, yakni tahun depan.
"Banyak laporan miring yang masuk soal Kualanamu. Tapi itu domain BPK dan aparat penegak hukum yang lain. Yang kita kejar, Kualanamu harus selesai pada 2012," terang Yasti kepada JPNN, Rabu (25/5).
Politisi perempuan dari Partai Golkar itu menyebutkan, laporan yang masuk ke komisi yang dipimpinnya antara lain dari LSM. Komisi V DPR, lanjutnya, sempat menanyakan masalah itu ke dirjen perhubungan udara kemenhub dalam forum rapat kerja. "Kami minta klarifikasi dan pemaparan dirjen katanya baik-baik saja," terangnya.
JAKARTA -- Komisi V DPR menerima banyak laporan mengenai dugaan penyelewengan dana pembangunan bandara Kualanamu, Medan. Hanya saja, komisi yang
BERITA TERKAIT
- 2 Timses Paslon Terkena OTT, Sebegini Uang yang Disita
- Demi Prabowo, Feri Mengajak Rakyat Kalahkan 20 Calon Kada yang Didukung Mulyono
- Bivitri Nilai Prabowo Sudah Tak Malu-malu Memberikan Dukungan kepada Paslon
- Cegah Serangan Fajar, Bawaslu Kepulauan Seribu Sita Paket Sembako di Masa Tenang
- Sahroni Minta Polri Bikin Aturan, Mobil Baru Wajib Dilengkapi Dashcam
- Besok Pilkada Serentak 2024, GP Ansor Sampaikan Enam Poin Pernyataan Sikap