DPR Desak Pemerintah Angkat Seluruh Honorer K2 jadi CPNS
jpnn.com - JAKARTA--Dalam rapat panitia kerja aparatur Komisi II DPR, pemerintah diminta mengangkat seluruh honorer kategori dua (K2) secara bertahap. Pemerintah juga diminta tidak melakukan tes computer assisted test (CAT) kepada honorer K2.
"Dalam rapat panja tadi malam, kami sudah mendesak pemerintah untuk mengangkat 439 ribu honorer K2 menjadi CPNS. Pengangkatannya mulai tahun ini secara bertahap," kata Bambang Irianto, anggota panja kepada JPNN, Rabu (10/6).
Dia menyebut, desakan ini sifatnya urgent karena masalah K2 sudah cukup lama dan belum terselesaikan sampai sekarang. DPR juga meminta pemerintah mengalokasikan honorer K2 lebih besar untuk penerimaan CPNS 2015. "Utamakan dulu honorer K2 baru lainnya," ucapnya.
Dihubungi terpisah Bambang Dayanto Sumarsono, Asdep Koordinasi Kebijakan, Penyusunan, Evaluasi Program dan Pembinaan SDM Aparatur KemenPAN-RB mengakui adanya desakan DPR tersebut. Hanya saja secara teknis, pemerintah agak sulit melaksanakannya.
"Kami masih berpikir-pikir dulu. Semalam juga sudah kami sampaikan akan dibahas lagi di internal pemerintah. Kalau dipaksa tahun ini diangkat, regulasinya belum ada jadi butuh waktu lagi," tandasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Dalam rapat panitia kerja aparatur Komisi II DPR, pemerintah diminta mengangkat seluruh honorer kategori dua (K2) secara bertahap. Pemerintah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sidang Korupsi Timah, Hakim Pertanyakan Penghitungan Kerugian Negara Berdasarkan IUP
- PMI yang Jadi Korban Pembunuhan di Hongkong Dipulangkan ke Tanah Air
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak