DPR Desak Razia Hiburan Malam
Selasa, 24 Januari 2012 – 14:12 WIB
JAKARTA--Wakil Ketua DPR Pramono Anung mengaku prihatin atas tragedi tabrak maut di kawasan Tugu Tani, Jalan M. Ridwan Rais, Gambir, Jakarta, Minggu (22/1) yang menewaskan sembilan pejalan kaki. Ia menegaskan, perlu ada razia cukup besar kepada tempat hiburan malam yang memberikan kebebasan untuk menggunakan narkoba, minuman keras (keras) dan sebagainya yang berlebihan sehingga akan menimbulkan korban yang cukup banyak.
Apalagi, pengemudi Daihatsu Xenia, Apriani Susanti (29) positif menggunakan narkoba jenis sabu-sabu setelah menjalani tes di RS Kramat Jati, Jakarta. Bekas Sekretaris Jendral (Sekjen) PDI Perjuangan, itu menambahkan kalau dilihat dari tempat kejadian menunjukkan bahwa pengemudi betul-betul lalai.
Baca Juga:
"Ya, pertama kita sedih dan ada rasa marah masyarakat yang betul-betul menjadi korban kecerobohan dari seorang yang mengemudi yang katakanlah menggunakan narkoba kemudian menewaskan korban sembilan orang," ujar Pramono kepada wartawan, Selasa (24/1), di Gedung DPR, Senayan, Jakarta.
Baca Juga:
JAKARTA--Wakil Ketua DPR Pramono Anung mengaku prihatin atas tragedi tabrak maut di kawasan Tugu Tani, Jalan M. Ridwan Rais, Gambir, Jakarta,
BERITA TERKAIT
- Absen di Acara HUT ke-52 PDIP di Jakarta, Bambang Pacul Beri Penjelasan, Ternyata
- Jokowi Ucapkan Selamat Ultah Buat PDIP, Puan Bereaksi Begini
- Puan Yakin PDIP Solid Meskipun Muncul Dinamika Jelang Kongres VI
- Politikus Senior PDIP Minta Presiden Prabowo Hentikan KPK Kriminalisasi Orang
- Politikus Senior PDIP Ini Nilai Megawati Nakhoda NKRI, Hasto Adalah Jangkarnya
- Megawati Sebut Mundur Lebih Terhormat daripada Dipecat, Sindir Jokowi?