DPR Dorong Kemenag Perbaiki Kualitas Penyelenggaraan Haji
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily mendorong Kementerian Agama (Kemenag) melakukan perbaikan agar penyelenggaraan ibadah haji tahun 2023 lebih baik.
Menurut dia, Kemenag harus mempersiapkan dengan waktu yang lebih jauh panjang.
Hal itu, kata dia, karena Komisi VIII DPR menemukan beberapa kekurangan yang dirasakan para jamaah haji Indonesia dalam ibadah haji 2022.
"Saya berharap agar persiapan penyelenggaraan haji harus dilakukan lebih baik lagi dengan waktu yang lebih jauh panjang," kata Ace di Jakarta, Rabu (13/7).
Dia mengatakan Komisi VIII DPR mendapatkan masukan dari para jamaah haji terkait kekurangan dalam penyelenggaraan ibadah haji tahun 2022.
Kekurangan pertama, menurut dia, pelayanan Armuzna masih belum sesuai dengan yang dijanjikan.
Sebab, biaya pada tahun sebelumnya sebesar pada kisaran 1500 SAR, tahun ini mengalami kenaikan menjadi 5.500 SAR.
Hal itu dianggap tidak sebanding dengan pelayanan yang dirasakan para jamaah.
Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily mendorong Kementerian Agama (Kemenag) melakukan perbaikan agar penyelenggaraan ibadah haji tahun depan.
- Cucun Hadiri Kolaborasi Medsos DPR RI dengan Masyarakat Digital di Lembang
- SHP Pemprov Bali Belum Dicoret dari Daftar Aset, Wayan Sudirta DPR Minta Penjabat Gubernur Taati Hukum
- Menko Polkam Budi Gunawan Dukung Lemhannas Jadi Think Tank Kelas Dunia
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Komisi III DPR Menghadapi Dilema dalam Memilih Pimpinan dan Dewas KPK, Apa Itu?
- Komisi XI DPR RI Desak Apple Bertanggung Jawab Atas Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia