DPR Harus Tahu Diri, Jangan jadi Beban Rakyat
jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPR RI Ade Komarudin sepakat dengan moratorium pembangunan gedung baru pemerintahan yang digagas Presiden Joko Widodo. Moratorium tersebut menurut Ade, juga berlaku bagi rencana pembangunan baru Gedung DPR.
"Kalau presiden putuskan moratorium pembangunan gedung baru, DPR juga taat. Selaku pimpinan DPR, saya akan komunikasikan dengan pimpinan fraksi dan Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR," kata Ade, kepada wartawan, di Gedung DPR, Senayan Jakarta, Senin (7/3).
Soal minimnya ruang kerja anggota DPR lanjutnya, segera dicarikan jalan keluarnya. "Tapi tidak dengan cara membangun gedung baru," tegas politikus Partai Golkar ini.
Ade mengatakan, DPR memahami kondisi keuangan negara yang sulit, maka semua pihak termasuk DPR harus tahu diri. "Saya tidak mau parlemen jadi beban rakyat," ujarnya. (fas/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- IPW Sebut Jaksa Tak Akan Mampu Tangani Penyidikan
- Respons Kejagung Soal Pengaduan Jampidsus Dinilai Arogan, Tak Sejalan Semangat Presiden
- Menjelang Mudik Lebaran 2025, Petugas TTPG Jaktim Temukan 4 Bus AKAP Tak Laik Jalan
- Guru P1 Gabung Aliansi Merah Putih, Tolak TMT PPPK Serentak Maret 2026
- Info Mudik 2025: One Way Nasional di Tol Cikatama-Kalikangkung Mulai H-4 Lebaran
- Pimpinan DPR RI Sebut Revisi UU TNI Harus Berjalan Lancar