DPR Ingatkan Polri Jangan Mengalihkan Masalah Inti Dalam Tragedi Kanjuruhan

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi III DPR RI Santoso mengingatkan kepada Polri tidak mengalihkan masalah inti dari Tragedi Kanjuruhan yang mengakibatkan ratusan orang meninggal dunia seusai laga Arema FC vs Persebaya Surabaya.
Santoso menyampaikan hal itu untuk menyikapi langkah Polri yang menetapkan enam tersangka dalam Tragedi Kanjuruhan.
"Polri jangan mengalihkan masalah inti dari penyebab kematian penonton di Stadion Kanjuruhan ini dengan menyalahkan pihak lain menjadi tersangka," kata Santoso melalui layanan pesan, Jumat (7/10).
Legislator Fraksi Partai Demokrat itu mengatakan penyebab utama dari Tragedi Kanjuruhan ialah saat polisi menembakkan gas air mata ke arah tribune.
Dia menyebut desain atau kekuatan stadion bukan penyebab utama yang menyebabkan ratusan orang meninggal dunia di Tragedi Kanjuruhan.
"Masalah yang utama dari tewasnya penonton itu karena ada gas air mata," kata Santoso.
Dia mengatakan petugas di lapangan yang menembakkan gas air mata perlu juga bertanggung jawab dari peristiwa pilu di Stadion Kanjuruhan itu.
"Maka, sudah sepantasnya petugas di lapangan yang menembakkan gas air mata tanpa memikirkan dampak yang timbul, itu suatu kesalahan yang fatal," kata Santoso.
DPR mengingatkan Polri tidak mengalihkan masalah inti dari Tragedi Kanjuruhan yang mengakibatkan ratusan orang meninggal dunia seusai laga Arema FC vs Persebaya
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Ada SK yang Disiapkan untuk Honorer Lulus PPPK 2024, Menyala!
- Gandeng Polri, PalmCo Optimalkan Lahan Replanting Sawit untuk Tanam Jagung
- Pamen-Pati Polda Jabar Dimutasi dan Rotasi, Berikut Daftarnya
- Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Jadi Anomali, Hinca Pertanyakan Sistem Rekrutmen Polri
- Minta Korlantas Polri Tindak Pelaku Bus Oleng, Sahroni: Cabut SIM Sopir dan Tegur PO-nya
- Daftar Lengkap Mutasi Polri di Polda Riau, Kapolda Hingga Kapolres